Menjadi IT Lab Di sekolah



Setelah sekian lama tidak mengupdate web ini, akhirnya saya berusaha dengan sekuat tenaga untuk mencoret blog saya kembali. Kenapa saya bilang dengan sekuat tenaga??? Karena pada dasarnya saya jarang menulis blog maka dari itu butuh usaha dan niat yang besar untuk saya bisa mengupdate blog ini kembali.

Oke sekian intermezonya. selanjutnya saya akan membahas tentang pekerjaan saya yang sekarang. Sebelumnya saya bekerja di Hotel bintang 4 di kawasan Jakarta Pusat menteng sebagai seorang IT Staff. Dan sekarang saya berlabuh di dunia pendidikan, yaitu menjadi seorang IT LAB di sekolah swasta di daerah Bekasi Utara.

Pekerjaan seorang IT LAB itu menjaga segala peralatan dan perlengkapan yang ada di dalam LAB sekolah. Selain itu kita akan menjadi guru pengganti ketika sang guru tidak datang pada saat pelajaran yang dilaksanakan di lab. Karena dasar saya dari SMK juga, yaitu jurusan Teknik Komputer Jaringan. Maka pekerjaan ini bisa dibilang mudah mudah susah. Kenapa saya bilang begitu?? Ada 2x mudah yang saya sebut....Nah saya bilang mudah karena ini passion saya jadi bisa sambil memejamkan mata lah ngerjainnya...(halahhh) hahaha... Selanjutnya kenapa saya bilang susah....?? Karena siswa siswi SMK itu butuh pengawasan yang ekstra..Apalagi ketika menggunakan komputer di lab. Kalau enggak di awasin, mereka bisa internetan seenaknya jidatnya.... Iya kalau bermanfaat ...lah kalo web web game atau judi yang dibuka. Lah nanti kita yang jadi IT LAB nya yang diomelinn. hiks hiks.

Hmmm...udah dulu dehh ceritanya... takut basi. Maklum lah saya orangnya pendiem soalnya. haha. takutnya ceritanya malah nambah maksain. hehe
Oke guys. doain saya biar saya rajin telusss update di blog. Niatnya si saya mau lanjutin update tutorial di blog ini. Mohon doa dan dukungannya ya.

Wassalam.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menjadi IT Lab Di sekolah"

Posting Komentar